Suara.com - Tim Piala Thomas Indonesia hari ini, Minggu (22/5/2016), berjuang di final kejuaraan dunia bulutangkis beregu tersebut di Kunshan, Cina. Dalam partai final kali ini, Indonesia yang sudah lama merindukan prestasi di ajang ini berhadapan dengan tim Denmark.
Kontan, perhatian sejumlah besar masyarakat Indonesia pun tertumpahkan pada momen ini. Tidak saja dengan menggelar nonton bareng, kepedulian dan perhatian besar masyarakat pun ditunjukkan lewat media sosial, salah satunya Twitter. Alhasil, tanda pagar (tagar) #ThomasINABangkit misalnya, pun masuk di jajaran trending topics worldwide (TTWW)-nya Twitter.
Cuitan yang berkaitan dengan tagar tersebut antara lain disumbangkan oleh sejumlah media, berikut akun komunitas pecinta bulutangkis Indonesia. Sementara di luar itu, sejumlah besar pemilik akun Twitter lainnya pun tak ketinggalan.
"#ThomasINABangkit I Belive You Can Defeat Denmark. #EaForIndonesia," tulis pemilik akun @irsyad_arashf misalnya, di sela-sela pertandingan ganda kedua Indonesia melawan Denmark, dengan kedudukan sementara 2-1 untuk Denmark.
"1st Game• Angga/Ricky win with 21-16, straight game please #ThomasINABangkit," cuit pemilik akun @karendena pula, ketika Angga Pratama/Ricky Karanda Suwandi baru saja meraih game pertama mereka atas Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen --sebelum akhirnya menang dan mengubah skor menjadi 2-2.