Suara.com - Salah satu fitur yang dikabarkan akan menjadi perubahan besar pada Apple dengan iPhone 7 Plus-nya adalah sistem kamera dual-lensa. Perusahaan berbasis di Cupertino itu mengganti Sony yang awalnya bertugas menyediakan model kamera untuk sistem dual-lensa, menjadi LG.
Hal ini diketahui dari catatan kepada investor oleh Chris Chang dari Nomura Securities, dimana ia berspekulasi beberapa kemungkinan yang menjadi alasan.
"Kami pikir Sony mungkin tidak dapat memenuhi pangsa dari dual-kamera Apple karena beberapa hal, satu, hasil yang lebih rendah dari perkiraan dan kedua, kerusakan fasilitas produksi akibat gempa April lalu di Kumamoto," ujar Chang.
Jika melihat dari iPhone pendahulu, Sony biasanya menyediakan (dan OEM lainnya) modul kamera untuk Apple dengan sukses besar. Jika rumor ini benar LG akan memasok komponen, belum bisa dipastikan bagaimana hasilnya nanti atau tinngkat kualitasnya.
Meskipun begitu, berita ini masih sebatas rumor ang belum bisa dipastikan kebenarannya. Tapi diharapkan, semua akan terungkap dalam beberapa bulan mendatang, ketika Apple mengungkap iPhone 7 dan 7 Plus pada bulan September. (Ubergizmo)