Suara.com - Microsoft diketahui tengah mulai pengujian dan melakukan demo untuk teknologi layar sentuh terbarunya. Teknologi canggih ini dapat mengantisipasi tindakan yang akan dilakukan pengguna, sebelum menyentuh layar.
Teknologi ini memungkinkan untuk mengontrol, memilih atau masuk ke menu yang diinginkan pengguna. Teknologi anyar tersebut berfungsi dari bagaimana cara pengguna mencengkram ponsel dan dimana jari-jarinya diletakkan pada layar.
Seorang peneliti utama di Microsoft yang memimpin proyek, Ken Hinckley mengatakan, penelitian ini didasarkan pada filosofi yang berbeda secara keseluruhan interaksi desain.
"Ia menggunakan tangan sebagai jendela untuk membaca pikiran. Saya pikir itu memiliki potensi besar untuk interaksi mobile masa depan. Dan saya mengatakan ini sebagai salah satu orang pertama untuk mengeksplorasi kemungkinan sensor pada ponsel, termasuk kemampuan merasakan dan auto-memutar layar," jelasnya seperti dilansir dari Fone Arena, Minggu (8/5/2016).
Cara kerjanya adalah dari adaptasi antarmuka ponsel dengan pengguna. Dengan cepat, akan disesuaikan dengan konteks spesifik bagaimana pengguna memegang atau menggunakan handset.
Teknologi baru ini masih dalam tahap perkembangan dan Microsoft belum mengungkapkan jika akan disisipkan ke perangkat model apa.