Waze Android Punya Tampilan Beda

Dythia Novianty Suara.Com
Selasa, 01 Maret 2016 | 09:16 WIB
Waze Android Punya Tampilan Beda
Tampilan ikon Waze untuk ponsel-ponsel Android (Screenshot Google Play Store/Suara.com).
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Waze, sebuah aplikasi penunjuk jalan yang sudah mulai banyak digunakan, memiliki pembaruan. Versi terbaru Waze 4.0 memiliki tampilan lebih bersih dan jernih sehingga pengguna dapat lebih mudah membaca petunjuk.

Versi terbaru ini di-upload melalui YouTube. "Kami akan memiliki penampilan baru, desain lebih jernih sehingga mudah bagi pengguna dalam mencari petunjuk, " menurut Waze seperti dilansir Droid-life, Selasa (1/3/2016).

Pembaruan ini membuat pengguna lebih mudah dalam menavigasi, tampilan peta, menu dan laporan jalan, semuanya didesain dengan kualitas lebih tinggi dan jernih. Pengguna Waze juga akan mendapatkan tombol-tombol lebih jelas dan berbagai pin dengan kode warna sehingga mudah terlihat.

Tampilan dari versi terbaru Waze ini memungkinkan pengguna lebih cepat mengakses untuk mencari lokasi yang diinginkan. Bahkan, laporan kondisi kemacetan jalan dan peristiwa kecelakaan pun lebih cepat diterima.

Versi terbaru Waze ini dapat dinikmati pengguna Android, sedangkan bagi pengguna iOS pembaruan interface sebetulnya sudah bisa dinikmati sejak Oktober tahun lalu. Meskipun begitu, pembaruan aplikasi ini belum dapat diunduh tetapi dipastikan tidak akan lama lagi.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI