Suara.com - Twitter Inc digugat oleh seorang janda yang suaminya terbunuh di Yordania. Perempuan itu menuding media sosial itu telah menjadi corong kelompok teroris Negara Islam Irak dan Suriah (ISIS).
Tamara Fields, seorang perempuan dari Florida, Amerika Serikat, yang suaminya terbunuh di Amman, Yordania pada 9 November, mengatakan Twitter telah membiarkan ISIS menggunakan jaringan media sosial itu untuk menyebarkan propaganda, mengumpulkan uang, dan merekrut anggota baru.
Dalam gugatannya yang diajukan Rabu (13/1/2016), Fields mengatakan bahwa Twitter terus memberikan ISIS akses tanpa kendali untuk menggunakan akun-akunnya di media sosial itu. Twitter, tuding Fields, "secara sadar" telah membantu ISIS.
"Tanpa Twitter, ledakan pertumbuhan ISIS dalam beberapa tahun terakhir menjadi kelompok teroris yang paling ditakuti di dunia tak akan mungkin terjadi," bunyi gugatan Fields yang diajukan di pengadilan federal Oakland, California.
Fields menuntut agar Twitter membayar ganti rugi karena melanggar undang-undang antiterorisme, karena dinilai telah memberikan dukungan material terhadap teroris.
Adapun suami Fields, yang bernama Lloyd Fields, adalah satu dari lima orang yang tewas dalam sebuah serangan simpatisan ISIS di pusat pelatihan polisi di Yordania. Eks polisi AS itu sedang berada di Yordania untuk melatih polisi negara itu, Irak, dan Palestina.
Twitter sendiri selalu memposisikan dirinya sebagai pembela kebebasan untuk berpendapat dan menolak sensor. Tetapi pada Desember kemarin Twitter mengubah kebijakannya dengan menyatakan melarang konten-konten berisi ujaran kebencian dan ajakan untuk melakukan kekerasan. Twitter akan memblokir akun-akun seperti itu. (Reuters)
Twitter Digugat di Pengadilan Karena Jadi Corong ISIS
Liberty Jemadu Suara.Com
Jum'at, 15 Januari 2016 | 12:01 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
Elon Musk Dituding Sebarkan Informasi Menyesatkan Terkait Pemilu AS di X
05 November 2024 | 11:30 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI
Tekno | 11:22 WIB
Tekno | 11:15 WIB
Tekno | 10:59 WIB
Tekno | 10:34 WIB
Tekno | 09:28 WIB