Suara.com - Memasuki tahun 2016 pendiri dan CEO Facebook, Mark Zuckerberg, punya resolusi baru. Jika di awal 2015 dia berencana membaca satu buku baru setiap pekan, maka di 2016 dia berjanji akan berlari sejauh 365 mil atau sekitar 587,4 km.
"Saya akan berlari sejauh 365 mil dan saya berharap banyak orang dalam komunitas ini yang akan mengikuti saya," tulis Zuckberg di akun Facebook-nya, Selasa (5/1/2015).
"Kita akan menyebut tantangan tahun ini sebagai Tahun Berlari," tulis dia lebih lanjut.
Ia bahkan membuat sebuah grup di Facebook, yang di dalamnya orang-orang bisa mendiskusikan pengalaman mereka dan Zuckberg sendiri akan menulis dan menggungah foto tentang caranya menyelesaikan tantangan yang sudah dia buat sendiri.
"Saya akan berlari satu mil per hari dan hanya akan memakan waktu kurang dari 10 menit perhari," lanjut dia.
Anda tertarik bergabung dengan Zuckerberg, silahkan bergabung di grup ini.
Bos Facebook Ingin Lari Sejauh 587 Km di 2016
Liberty Jemadu Suara.Com
Selasa, 05 Januari 2016 | 20:31 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
Rahasia Dapat Uang dari Facebook dan Monetisasi Lewat FB Pro
24 Desember 2024 | 11:45 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI
Tekno | 12:22 WIB
Tekno | 11:45 WIB
Tekno | 10:18 WIB
Tekno | 09:59 WIB
Tekno | 09:38 WIB