Suara.com - CEO Facebook, Mark Zuckerberg, hari Rabu (10/12/2015), membuat pernyataan mengejutkan terkait warga Muslim. Lewat status yang ia tulis di laman akun resmi Facebooknya, Zuck -demikian ia akrab disapa- menyatakan dukungan bagi warga Muslim yang tinggal di sekitar wilayahnya, juga umat Muslim di seluruh dunia.
Dukungan tersebut merupakan bentuk solidaritas bagi Muslim, terutama yang tinggal di Amerika Serikat dan negara-negara Barat menyusul terjadinya serangan di Paris, Prancis, dan San Bernardino, California.
"Saya ingin angkat bicara untuk mendukung Muslim di komunitas kami dan seluruh dunia.
Setelah serangan Paris dan kebencian yang mulai muncul pekan ini, saya hanya bisa membayangkan rasa takut yang dialami warga Muslim bahwa mereka akan dikucilkan atas aksi sebagian orang lainnya.
Sebagai seorang Yahudi, orangtua mengajarkan saya bahwa kita harus bangkit melawan serangan-serangan di seluruh komunitas. Kendati serangan itu tidak diarahkan kepada Anda hari ini, pada waktunya nanti, serangan terhadap kebebasan bagi siapapun akan menyakitkan bagi semua," kata Zuck di laman Facebooknya.
Lebih lanjut, Zuck menegaskan bahwa Facebook terbuka untuk semua kalangan dan semua agama. Facebook, kata Zuck, akan melindungi hak-hak dan kebebasan semua orang, termasuk umat Muslim.
"Jika Anda Muslim di komunitas ini, sebagai pemimpin Facebook saya ingin Anda mengetahui bahwa Anda selalu diterima di sini dan kami akan berjuang untuk melindungi hak-hak Anda dan menciptakan lingkungan yang aman dan damai bagi Anda," kata Zuck.
Mark Zuckerberg Suarakan Dukungan bagi Warga Muslim
Ruben Setiawan Suara.Com
Kamis, 10 Desember 2015 | 07:27 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
Rahasia Dapat Uang dari Facebook dan Monetisasi Lewat FB Pro
24 Desember 2024 | 11:45 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI
Tekno | 12:22 WIB
Tekno | 11:45 WIB
Tekno | 10:18 WIB
Tekno | 09:59 WIB
Tekno | 09:38 WIB