Indosat Ooredoo Business Bantu Pelaku Usaha Lewat Dunia Digital

Adhitya Himawan Suara.Com
Rabu, 09 Desember 2015 | 01:50 WIB
Indosat Ooredoo Business Bantu Pelaku Usaha Lewat Dunia Digital
Acara Indosat Ooredoo ICT Conference 2015, Selasa (8/12/2015) [Indosat]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Kemarin, Selasa (8/12/2015) dalam acara Indosat Ooredoo ICT Conference 2015, “A New Way of Doing Business”, Indosat Ooredoo Business mengajak para peserta untuk mengeksplorasi bagaimanaIndonesia Digital Nation telah merubah dunia bisnis, baik itu pada skala UKM sampai pada skala perusahaan multi-nasional.

Indosat Ooredoo Business percaya bahwa setiap pelaku usaha memiliki potensi untuk menjadi game changer dan merubah lanskap dunia usaha mereka. Untuk itu dengan berfokus pada berbagai peluang yang dihadirkan oleh digital, Indosat Ooredoo Business menekankan pentingnya bermitra dengan rekan yang tepat dalam implementasi dan pengelolaan teknologi ICT yang sesuai dengan kebutuhan masing-masing bisnis. 

President Director & CEO Indosat Ooredoo, Alexander Rusli mengatakan seiring dengan perjalanan Indosat menuju perusahaan telekomunikasi digital terdepan di Indonesia, pihaknya juga hadir untuk mendukung para pelaku usaha nasional dalam mengadopsi berbagai perkembangan terkini di sekitar  kita. "Adopsi ICT oleh dunia bisnis telah terbukti mampu meningkatkan efisiensi, profitabilitas, valuasi pasar, dan pendapatan. Kami ingin menjadi mitra  yang tepat bagi para pelaku usaha yang ingin mengimplementasikan teknologi dalam upaya mencapai pertumbuhan bisnis yang berkelanjutan, mengeksplorasi berbagai peluang usaha, sambil tentunya menghadirkan pengalaman terbaik bagi para pelanggan mereka,” kata Rusli dalam keterangan resmi, Selasa (8/12/2015). 

Indosat Ooredoo Business kini menghadirkan tidak hanya infrastruktur dan layanan komunikasi seperti 4G mobile data dan internet. Ke depan, Indosat Ooredoo Business akan mengembangkan aplikasi digital dan Big Data untuk membantu dunia usaha dalam utilisasi dan analisa data dan aset, sehingga dapat membantu mereka meningkatkan efisiensi biaya dan mengembangkan bisnisnya. 

Dalam acara ICT Conference tersebut, Indosat Ooredoo Business juga memperkenalkan Smart Connectivity, yakni produk Value Added Services (VAS) yang digunakan untuk mengetahui, memonitor, dan mengontrol penggunaan bandwidth semua layanan konektivitas berbasis IP di kantor pelanggan bisnis. Pelanggan juga bisa menambah fasilitas on demand sesuai kebutuhan seperti menambah bandwidthkonektivitas pada saat tertentu. Misalnya ketika ingin melakukan video conference dengan kantor cabang yang membutuhkan kekuatan dan kecepatan jaringan yang lebih stabil. 

Selain itu, Indosat Ooredoo juga telah berhasil memperoleh sertifikasi ISO 27001:2013 untuk Information Security Management System yang memastikan tata kelola  keamanan  informasi  untuk layanan konektifitas  berbasis IP telah sesuai dengan standar keamanan internasional. 

Pada kesempatan yang sama, sertifikat ISO 27001:2013 Indosat Ooredoo Business diserahterimakan oleh Anwar Siregar dari British Standard Institution (BSI) kepada Herfini Haryono, Director & Chief Wholesale and Enterprise Officer Indosat Ooredoo.

“Sertifikasi 27001 ini adalah bukti komitmen Indosat Ooredoo Businessdalam memberikan yang terbaik dalam pengelolaan  keamanan informasi para pelanggan bisnis,” jelas Herfini. Lebih lanjut Herfini mengatakan bahwa sertifikasi ini merupakan bagian dari transformasi Indosat Ooredoo Business. 

“Dengan transformasi ini, kami menghadirkan solusi yang reliable atau andalsimpeldan inovatif untuk memudahkan pertumbuhan pelanggan bisnis kami,” jelas Herfini Haryono. “Indosat Ooredoo Business juga punya solusi lengkap untuk memudahkan semua segmen bisnis dan semua sektor industri.” 

Lebih lanjut, Herfini mengungkapkan bahwa Indosat Ooredoo Business memahami bahwa pertumbuhan bisnis tidak pernah mudah. Setiap pelaku usaha setidaknya memiliki tujuan bisnis dengan mencari sumber pendapatan yang lebih efektif, meningkatkan efisiensi biaya, dan melayani pelanggan dengan lebih baik.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI