Suara.com - Untuk meningkatkan jaringan di Kalimantan, salah satu penyedia jasa layanan jaringan telekomunikasi, Telkomsel, menggandeng Ericsson untuk mengembangkan performa jaringan.
Presiden Direktur Ericsson Indonesia dan Timor Leste, Thomas Jul, menyatakan bahwa kerja sama dengan Telkomsel kali ini adalah untuk mentransformasi jaringan radio demi memenuhi permintaan data yang berkembang pesat.
"Kami memakai platform standar Radio Based Station RBS6000 untuk kerja sama kali ini," ungkap Jul, saat ditemui di Jakarta, Selasa (3/11/2015).
Dikatakan lagi, pengembangan ini selain untuk meningkatkan kualitas jaringan, juga sebagai bentuk persiapan masuknya jaringan 4G/LTE di Kalimantan.
Upgrade tersebut memastikan bahwa jaringan multistandar radio based station seperti WCDMA dan HSPA atau 3G, bisa didapat secara penuh di Kalimantan.
"Kami akan mengembangkan lebih dari 4500 elemen jaringan mobile, dan mengoptimalkan jaringan di area yang berkembang pesat di Kalimantan," katanya.
Telkomsel Tunjuk Ericsson Bangun Jaringan di Kalimantan
Selasa, 03 November 2015 | 21:12 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
Telkomsel Pastikan Infrastruktur di 657 POI Lancar selama Pilkada 2024
26 November 2024 | 17:54 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI