Suara.com - Salah satu penyedia jasa layanan, Indosat menyediakan paket bundling bersama dengan peresmian meluncurkan Lenovo Vibe P1m.
Salah satu paket bundlingnya adalah dengan kartu Mentari yakni paket data 6GB selama tiga bulan serta pulsa Rp100 ribu untuk telepon dan pesan singkat.
"Tawaran keduanya adalah dengan Matrix. Beli Matrix Rp200 ribu boleh bawa pulang Lenovo Vibe P1m," kata Division Head Device Management, Indosat Muhammad Faried Ismunandar di Jakarta, Selasa (27/10/2015).
Dia menyebutkan bahwa bundling Matrix berlaku untuk pelanggan yang membeli paket untuk 24 bulan.
"Itu sudah termasuk internet, telepon dan pesan singkat," katanya.
Faried memastikan bahwa nomor, baik Mentari maupun Matrix, sudah dalam jaringan 4G Indosat. Pelanggan cukup menunggu pengaktifan jaringan 4G memyeluruh milik Indosat.
"Jadi sudah tidak perlu lagi ganti kartu. Ditambah, bundling kami dengan Lenovo ini memang dengan ponsel yang sudah support 4G," tambahnya.
Khusus untuk kartu Mentari, Faried menyebut bahwa pelanggan hanya bisa menggunakan kartu Mentarinya diponsel bundling Lenovo.
"Ganti ponsel, ya tidak bisa paket bundlingnya," katanya.
Beli Matrix Rp200 Ribu Dapat Ponsel Lenovo
Selasa, 27 Oktober 2015 | 19:42 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
Lintasarta Resmikan AI Merdeka, Adopsi Teknologi AI Bagi Masa Depan Digital Indonesia
23 November 2024 | 17:22 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI