Pos Singapura Mulai Antar Surat Pakai Drone

Liberty Jemadu Suara.Com
Jum'at, 09 Oktober 2015 | 07:27 WIB
Pos Singapura Mulai Antar Surat Pakai Drone
Sebuah 'drone' melayang di angkasa. [Shutterstock/Funkyfrogstock]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Singapore Post Ltd (SingPost) telah mulai menggunakan pesawat nirawak atau drone sebagai alat untuk mengantarkan surat. Perusahaan penyedia jasa pos di Singapura itu pada Kamis (8/10/2015), mengumumkan berhasil mengirim surat ke Pulau Ubin, yang berjarak 2 kilometer dari pulau utama, menggunakan drone.

SingPost, yang mengembangkan drone bersama otoritas informasi dan komunikasi Singapura, mengklaim uji coba itu sebagai yang pertama di dunia.

Pada 2014 perusahaan logistik DHL juga sudah menguji teknologi yang sama dengan mengantar paket ke Pulau Juist menggunakan pesawat nirawak. Sementera perusahaan e-commerce Amerika Serikat, Amazon, juga meluncurkan layanan yang sama pada awal tahun ini.

Adapun dalam uji cobanya SingPost mengatakan pesawat nirawak itu berhasil mengantarkan paket ke alamat penerima dalam waktu lima menit, menempuh jarak 2 km. Uji coba itu, kata SingPost, adalah langkah awal untuk mengembangkan layanan yang menyasar pasar e-commerce yang terus meningkat di kawasan Asia Pasifik.

Singapura sendiri telah mengesahkan sebuah undang-undang yang mengatur penggunaan drone di wilayahnya pada awal 2015. Drone yang digunakan SingPost sudah dilengkapi dengan fitur keamanan dan verifikasi untuk memastikan paket yang dikirim diterima oleh orang yang tepat. (CNA)

BERITA MENARIK LAINNYA:

Meteor Sebesar Seperempat Gunung Everest akan Melintas Dekat Bumi

Intel Inggris Bisa Bajak Ponsel dan Diam-diam Potret Wajah Anda

Google Beli Domain abcdefghijklmnopqrstuvwxyz.com, Buat Apa?

7 Hal Penting yang Harus Diingat Orang yang Baru Bisa Nyetir

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI