5 Ponsel dengan Kamera Selfie Terbaik

Jum'at, 02 Oktober 2015 | 11:39 WIB
5 Ponsel dengan Kamera Selfie Terbaik
Ilustrasi foto selfie. (Shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Kamera pada ponsel kini telah menjadi salah satu pertimbangan penting saat akan membeli ponsel. Kemera ponsel ini menjadi penting seiring dengan tren mengunggah foto selfie di media sosial.

Berikut ini adalah daftar ponsel dengan kamera selfie (kamera depan) terbaik seperti dilansir laman Cnet.

1. LG V10
Meski baru diluncurkan, namun dual kamera selfie pada ponsel keluaran LG ini menjadi salah satu daya tarik. Tak hanya itu, dengan kemampuan lensa wide, pengguna bisa dengan mudah melakukan selfie  berjamaah alias ramai-ramai.

2. iPhone 6S dan 6S Plus
Selfie dalam kondisi temaram adalah salah satu masalah. Namun Apple menyiasati kondisi ini dengan menjadikan lampu pada layar sebagai tambahan pencahayaan saat mengambil foto selfie.

3. Asus Zenfone Selfie
Bagaimana bisa mengatakan tidak pada ponsel ini? Kamera depannya sudah berkapasitas 13 MP dengan dual LED Flash, jadi bisa menjadi senjata ampuh untuk berselfie ria.

4. Samsung Galaxy S6
Ponsel premium terbaru dari Samsung ini memberikan kemudahan saat berfoto selfie. Cukup dengan meletakkan jari pada monitor detak jantung, ponsel secara otomatis akan mengabadikan pose Anda.

5. Lenovo Vibe X2 Pro
Ponsel ini memberikan aksesoris berupa flash yang bisa dimanfaatkan saat berfoto selfie. Pengguna cukup menempatkannya pada jack headphone dan lampu flash tambahan siap dipakai.

BERITA MENARIK LAINNYA:

Studi: Berhubungan Seks dengan Robot Sudah Lumrah pada 2050

Khilaf, Beckham Jadi Bulan-bulanan Media Italia

Mantan Pacar Jim Carrey yang Bunuh Diri Penganut Scientology

Inilah 243 Perguruan Tinggi yang Dinon-aktifkan Dikti (1)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI