Komikus Sudah Meramalkan iPad Pro Tiga Tahun Lalu

Liberty Jemadu Suara.Com
Kamis, 10 September 2015 | 16:49 WIB
Komikus Sudah Meramalkan iPad Pro Tiga Tahun Lalu
iPad Pro, tablet terbaru dari Apple, dilengkapi dengan keypad portable (Reuters/Deck Diefenbach).
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Apple pada Rabu (9/9/2015) meluncurkan iPad Pro. Tablet baru dengan layar 12,9 inci ini tampil unik karena menggunakan pena stylus dan keyboard magnetik - dua fitur yang belum pernah digunakan pada perangkat mobile Apple sebelumnya.

Tablet ini oleh banyak analis dibandingkan dengan Surface, tablet Microsoft yang diluncurkan pada Oktober 2012, hampir tiga tahun silam.

Surface, berukuran 10,6 inci, juga dilengkapi dengan pena stylus dan keyboard yang juga bisa berfungsi sebagai cover.

Lebih menarik lagi, tepat ketika Surface diluncurkan, seorang komikus dengan tepat memprediksikan bahwa Apple akan membuat perangkat yang sekilas serupa dengan Surface.

Joel Watson, komikus pada webcomic Hijinks Ensue, pada 2012 menggambar sebuah cerita komik yang menyindir para analis yang memberikan komentar negatif terhadap Surface.

Dalam komiknya Watson bercerita tentanng peluncuran Surface dan orang-orang yang nyinyir dengan tablet itu. Tetapi, dia berkisah, analis-analis yang sama akan memberikan pujian jika Apple meluncurkan produk serupa.

Komik dari tiga tahun silam itu, kemudian diunggah kembali ke Twitter oleh Alex Donaldson, seorang jurnalis di AS.



Dalam komiknya Watson menyebut cover plus keyboard Apple itu "The Smart Cover Touch". Adapun Apple, pada peluncuran Rabu malam, menamai keyboardnya "Smart Keyboard".

Mirip bukan?

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI