Suara.com - Sebuah penelitian menunjukkan bahwa anak-anak yang menghabiskan waktunya untuk menggunakan iPad selama lebih dari 30 menit bisa meningkatkan risiko masalah pada leher dan punggung.
Menunduk saat menggunakan perangkat elektronik saat usia muda bisa menyebabkan kebiasaan buruk yang berefek pada masalah otot kerangka di masa mendatang.
"Kebiasaan yang dilakukan sekarang bisa menyebabkan masalah pada otot kerangka di masa depan," kata salah satu peneliti Pieter Coenen seperti dilansir laman Daily Mail.
Dia menyarankan bahwa anak yang berusia kurang dari lima tahun bahkan untuk tidak menggunakan perangkat elektronik.
Sedangkan anak berusia lima tahun lebih, bisa menggunakan perangkat yang dibatasi waktu hanya 30 menit.
Tidak hanya itu, postur saat menggunakan iPad atau ponsel dan perangkat lain juga penting agar tubuh tidak terbiasa dengan postur yang buruk.
"Bahkan kalau anak saya menggunakan perangkat tersebut di sofa atau kasur, saya akan meminta mereka menggunakan tambahan bantal untuk menopang badan," kata salah satu terapis ergonomis dan okupasional di Melbourne, Stephanie Cassidy.