Zuckerberg: Telepati Menjadi Masa Depan Facebook

Esti Utami Suara.Com
Rabu, 01 Juli 2015 | 16:46 WIB
Zuckerberg: Telepati Menjadi Masa Depan Facebook
Ilustrasi Facebook. [Shutterstock]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pendiri Facebook, Mark Zuckerberg memperkirakan dalam waktu dekat pengguna Facebook akan segera dapat mengirim emosinya (telepati) langsung ke teman-temannya.

Dalam sesi tanya jawab yang diadakan di Facebook, miliarder berumur 31 tahun itu mengatakan,  dalam waktu dekat pengguna Facebook akan dapat mengirim apa pun --termasuk umpan balik dari indera kita--  kepada  teman semudah saat mengirim gambar, video atau pesan tertulis seperti yang bisa dilakukan saat ini.

"Alat tersebut akan mewakili teknologi komunikasi utama," kata Zuckerberg.

Suatu hari, ujarnya, saya percaya kita akan dapat mengirimkan pengalaman yang kaya penuh satu sama lain secara langsung dengan menggunakan teknologi.

"Anda akan dapat memikirkan sesuatu dan teman-teman Anda akan dapat mengalaminya juga jika Anda suka," katanya

Ia menambahkan, di masa yang akan datang video akan menjadi lebih penting ketimbang foto. Setelah itu, pengalaman mendalam seperti virtual reality (VR) akan menjadi norma.

"Dan setelah itu, kita akan memiliki kekuatan untuk membagi pengalaman sensorik dan emosional kita kepada orang-orang yang kita inginkan," ujarnya. 

Dalam perbincangan yang dikemas dalam tajuk tanya jawab yang menampilkan pertanyaan dari Shakira, Stephen Hawking, Arnold Schwarzenegger dan Sir Richard Branson, Zuckerberg membuat sejumlah prediksi yang menarik, spekulatif dan bahkan ajaib! (wired.co.uk)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI