Suara.com - Samsung, pada Senin (9/6/2015), memperkenalkan Galaxy S6 Active, varian terbaru dalam keluaga telepon seluler terbarunya. Galaxy S6 Active, berbeda dari varian S6 biasa dan Edge, dirancang sebagai ponsel cerdas bandel, yang antiair dan tahan terhadap debu.
Secara umum, Galaxy S6 Active punya spesifikasi yang sama dengan Galaxy S6 dan S6 Edge. Yang membedakannya adalah S6 Active dibungkus dengan bingkai metal dan dilengkapi dengan tiga tombol di bawah layar 5,1 inci.
Bingkai logam yang terpasang bukan sembarang bingkai, tetapi sudah menerima sertifikat proteksi IP68 dan Mil-STD-810G. Artinya, dengan sistem proteksi itu, Galaxy S6 Active bisa direndam di dalam air dengan kedalaman 1,5 meter selama 30 menit.
Ponsel itu juga antidebu, mampu bertahan dari suhu panas, serta punya daya tahan tinggi terhadap guncangan dan benturan.
Tak hanya itu, Galaxy S6 Active sudah menggunakan baterai 3.500 mAh, yang kapasitasnya 40 persen lebih besar dari baterai Galaxy S6 dan S6 Edge. Sayangnya rumor bahwa S6 Active akan punya slot microSD tambahan ternyata tidak benar, jadi ponsel itu masih mengandalkan memori 32GB yang terpasang di dalamnya.
Untuk sementara, Galaxy S6 Active baru tersedia di Amerika Serikat dan dijual oleh operator seluler AT&T. Samsung belum mengumumkan rencana untuk menjual ponsel anyar itu di luar AS. (GSM Arena/att.com)
Samsung Kenalkan Galaxy S6 Active, Dirancang Lebih Bandel
Liberty Jemadu Suara.Com
Selasa, 09 Juni 2015 | 14:12 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
REKOMENDASI
TERKINI
Tekno | 20:12 WIB
Tekno | 16:54 WIB
Tekno | 15:48 WIB
Tekno | 15:30 WIB
Tekno | 15:15 WIB