Netizen Sebut Gadis Cantik Ini "Putri Daging Babi", Kenapa?

Ruben Setiawan Suara.Com
Minggu, 24 Mei 2015 | 06:30 WIB
Netizen Sebut Gadis Cantik Ini "Putri Daging Babi", Kenapa?
Zhang Caijie. (Weibo)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

"Ada seorang lelaki yang mencoba memaksa saya menambahkan dirinya sebagai teman di media sosial, namun saya menolak," kisah Zhang.

Soal profesinya, Zhang mengaku, keluarganya memang sudah menekuni usaha jualan daging selama tiga generasi. Zhang terjun membantu keluarganya di saat cuti kuliah di Universitas Katolik Fu Jen.

Zhang mengatakan, dia tidak terlalu nyaman dengan julukan yang diberikan netizen terhadapnya. Zhang juga mengaku, popularitas tidak membuatnya besar kepala. Ia tetap berniat melanjutkan bekerja di kios daging keluarganya.

Seorang pedagang lain mengaku mengenal Zhang sejak kecil. Sejak kanak-kanak, Zhang memang terkenal gadis baik-baik dan rajin. Ia tak peduli meski terkadang pisau daging melukai jari-jarinya yang lentik. (Asiaone)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI