Suara.com - Bagaimana rasanya tiba-tiba melihat bahwa Anda tinggal di negara lain? Hal ini yang dirasakan sekitar 50 ribu penduduk Pulau Gotland di Swedia.
Gotland yang berada di wilayah Swedia itu tiba-tiba pindah ke wilayah Norwegia. Paling tidak itu yang terpampang pada peta Facebook.
Tak hanya itu, dalam entri Facebook pun banyak di antara penduduk disebut tinggal di Norwegia, bukan Swedia. Ya, jika mengetik Gotland di kotak pencarian, Gotland akan muncul dekat Oslo, Norwegia.
"Ini luar biasa konyol," ujar Ulrica Fransson Ingelmark, editor Allahanda, koran lokal yang melaporkan kesalahan ini.
"Sudah sepekan lebih sejak seseorang atau perusahaam yang tiba-tiba beralamat di Norwegia. Belum ada perubahan, kemudian kami menulisnya dan menjadi sorotan dunia, Facebook belum juga memperbaikinya," kata Ingelmark.
Menurut penduduk dan pelaku bisnis, kesalahan ini sangat menganggu mereka. Ini menjadi masalah buat pelaku bisni kecil. Kami hidup dari turisme, kami tak ingin mereka justru pergi ke Norwegia. Kami ingin mereka datang ke sini," ujar Julia Bendelin, yang bekerja di agen periklanan.
Gotland merupakan sebuah pulau di Laut Baltik. Namun, menurut Facebook Gotland merupakan kota di dekat Oslo, Norwegia yang letaknya sangat jauh. (Guardian)