Twitter: Manchester United Klub Paling Populer di Indonesia

Liberty Jemadu Suara.Com
Kamis, 23 April 2015 | 14:10 WIB
Twitter: Manchester United Klub Paling Populer di Indonesia
Ilustrasi media sosial Twitter (Shutterstock).
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Manchester United adalah klub sepak bola Inggris yang paling digemari oleh masyarakat Indonesia, demikian menurut data media sosial Twitter. Dalam analisis itu ditemukan bahwa MU, Arsenal, dan Chelsea adalah tiga klub paling populer di Tanah Air, sementara Liverpool tak masuk dalam daftar tiga besar.

Twitter, yang menyusun peta dunia berdasarkan jumlah follower klub-klub sepak bola, juga menunjukkan bahwa Chelsea adalah klub kedua dengan jumlah follower terbanyak di Tanah Air, diikuti Arsenal pada urutan ketiga.

Yang menjadi patokan Twitter dalam peta tersebut adalah jumlah follower akun resmi klub-klub tersebut.

Berdasarkan data Twitter, Manchester United punya 25 persen follower dari total pengguna Twitter yang mengikuti klub-klub Liga Primer Inggris di Tanah Air. Sementara Chelsea punya 23,94 persen dan Arsenal dengan 18,87 persen.

Sulawesi, Papu, Jawa, dan sebagian Sumatera. Yang paling merata dalah penggemar Chelsea, penguasa klasemen saat ini, yang hampir di seluruh wilayah Nusantara. Adapun pendukung Arsenal menyebar dari Papua Barat, Kalimantan, dan Sumatera Selatan. Penggemar Liverpool banyak ditemukan di Sulawesi Tengah.

Berikut peta penggemar klub Liga Primer di Indonesia menurut Twitter:



Sementara secara global, Arsenal adalah klub dengan follower terbanyak di dunia (sekitar 5,6 juta follower). Arsenal banyak mendulang follower di Jepang, Korea Selatan, Filipina, sebagian besar Eropa Barat, Afrika Utara, dan Amerika Utara.

Manchester United banyak digemar pengguna Twitter India dan Pakistan, selain Indonesia. Di Amerika Utara, MU juga punya banyak pendukung.

Chelsea di sisi lain banyak didukung oleh warga Amerika Selatan, seperti Brasil, Argentina, Eropa bagian selatan, Turki, Arab Saudi, Afghanistan, Irak, dan Suriah.

Liverpool menjadi penguasa Inggris Raya, Norwegia, Thailand, Uruguay, dan Islandia.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI