Uji Kuat, Galaxy S6 Edge Hantam Biji Kenari Hingga Hancur

Liberty Jemadu Suara.Com
Kamis, 23 April 2015 | 12:08 WIB
Uji Kuat, Galaxy S6 Edge Hantam Biji Kenari Hingga Hancur
Samsung Galaxy S6 dan S6 Edge digunakan untuk memecahkan biji kenari (Screenshot YouTube).
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Samsung Galaxy S6 dan S6 Edge dikenal karena keunggulan desain dan mesinnya yang digdaya. Tetapi siapa sangka, telepon seluler cerdas anyar dari Samsung itu rupanya sangat kuat.

Pada awal April memang sempat muncul sebuah video, yang menayangkan betapa mudahnya Galaxy S6 dibengkokkan dan akhirnya patah. Tetapi sepekan kemudian, Samsung dengan metode yang sama menunjukkan bahwa Galaxy S6 lebih kuat dari yang ditayangkan dalam video itu.

Nah, belum puas dengan pembuktian itu, sebuah video yang muncul di YouTube sejak 30 Maret lalu kembali menunjukkan daya tahan Galaxy S6 yang luar biasa. Dalam video itu Samsung Galaxy S6 digunakan untuk memecahkan biji-biji kenari, yang dikenal punya cangkang keras.

Caranya memang cukup brutal. Biji kenari diletakan di atas layar Galaxy S6. Kemudian kenari tadi dihantam dengan Galaxy S6 Edge. Awalnya dengan bagian belakang ponsel, lalu menggunakan layarnya.

Hasilnya biji-biji kenari itu pecah berkeping-keping, sementara dua ponsel tadi selamat tanpa tergores sedikit pun.



Saat diluncurkan pada Maret lalu di Barcelona, Spanyol, Samsung memang mengatakan bahwa Galaxy S6 menggunakan rangka metal yang keras, yang diklaim lebih kuat dari logam yang digunakan Apple pada iPhone 6, saingan utama Samsung.

Sementara layar Galaxy S6 menggunakan Gorilla Glass 4, kaca yang menyelamatkan Samsung dari permukaan biji kenari yang kasar. (Tech Times)

REKOMENDASI

TERKINI