Studi: Nama Bisa Pengaruhi Masa Depan Anda

Sabtu, 28 Maret 2015 | 09:30 WIB
Studi: Nama Bisa Pengaruhi Masa Depan Anda
Ilustrasi memilih nama untuk bayi. (Shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Sering kita berpikir apalah arti sebuah nama? Ternyata, nama memiliki makna besar dalam hidup kita. Tak hanya sekadar identitas diri, tapi juga bisa meramalkan masa depan kita

Dalam video BrainCraft yang berjudul "The Bizarre Ways Your Name Affects Your Behaviour", dijelaskan bagaimana nama yang terpaut pada diri seseorang benar-benar memiliki kemampuan untuk mempengaruhi perilakunya.

"Kami sadar tertarik ke tempat-tempat, orang, dan hal-hal yang menyerupai diri dengan cara yang misterius. Hal ini seperti berhubungan dengan nama, atau yang dikenal dengan egotism.

Faktanya, sebuah nama bisa mempengaruhi dua keputusan besar dalam hidup, dimana kita memilih untuk hidup dan apa yang akan kita pilih untuk bertahan hidup.

Sebuah studi tahun 2002 yang diterbitkan dalam 'Journal of Personality and Social Psychology' menemukan bahwa orang cenderung tinggal di tempat-tempat yang namanya hampir mirip dengan nama dirinya sendiri.

Sebagai contoh, ada sejumlah orang bernama Louise yang tinggal di St Louis, Jacks di Jacksonville, Philips di Philadelphia, dan Virginias di Virginia Beach.

Selain itu, kemungkinan orangtua yang tinggal di Georgia untuk memberi nama anak mereka George atau Georgia juga sangat besar.

Penelitian yang sama juga menunjukkan bahwa orang lebih cenderung untuk tinggal di kota yang sama dengan tanggal lahir mereka.

Sebagai contoh, jika Anda lahir pada bulan kedua, Anda kemungkinan besar akan tinggal di Two Harbors, Minn. Atau bagi Anda yang lahir pada bulan ketiga, Anda akan tinggal di Three Oaks, Mich.

Tak hanya menentukan lokasi tinggal, nama juga memiliki kekuatan untuk mempengaruhi pilihan karir seseorang. Orang lebih cenderung memilih karir yang menyerupai label nama mereka.

Seperti orang bernama Dennis atau Denise yang banyak menjadi dokter gigi, sementara Laurie, Lauren, atau Lawrence adalah nama-nama umum di antara lawyer atau pengacara.

Beberapa contoh diatas menunjukkan bahwa nama  memiliki kekuatan untuk mempengaruhi aspek-aspek lain dari kehidupan kita yang para ilmuwan belum banyak menyelidiki. (Medical Daily)


REKOMENDASI

TERKINI