Suara.com - Aksi begal menjadi topik panas belakangan ini. Situasi ini menjadi inspirasi Classeven Studio membuat game bertema begal.
Game yang berjudul "Escape from Begal" itu sudah ada di GooglePlay sejak 9 Maret kemarin.Hingga berita diturunkan, game ini sudah diunduh 318 kali.
Dalam game ini, intinya mengajak pemain sebagai pengendara sepeda motor yang harus berhadapan dengan begal.
Game ini memakai konsep permainan yang tak berujung, seperti "Temple Run", di mana pemain harus menghindari begal yang jumlahnya tak terbatas.
Yang menjadi tantangan adalah pemain harus menghindari begal yang berusaha menjatuhkan mangsanya. Sepanjang permainan, pemain juga ditugaskan untuk mengisi bensin.
Permainan berakhir jika bensin habis atau begal berhasil menyabet pemain.
Game yang berukuran 18 mb ini bisa didapatkan secara gratis di GooglePlay.