Suara.com - Dalam gelaran Mobile World Congress (MWC) 2015 di Barcelona, mengapung rumor seputar Nexus, seri ponsel pintar keluaran Google.
Isu yang gencar terkait siapa yang dipilih Google untuk memproduksi Nexus generasi terbaru. Sebelumnya Google menggandeng HTC, Samsung, Motorola, Asus, dan LG sebagai vendor.
Untuk seri terakhir, Nexus 6 dan Nexus 9, Google menunjuk Motorola dan HTC.
Meski belum ada keterangan resmi, kabar yang menyebut pihak Google semakin dekat dengan produsen asal Cina, kian santer.
Jika benar kabar yang beredar, ini akan menjadi sejarah karena untuk pertama kalinya seri Nexus dibuat oleh produsen Cina.
Sebelumnya, kepada The Verge CEO Huawei Consumer Division Richard Yu mengungkap bahwa mereka memang ingin sekali digandeng Google untuk bisa menembus pasar Amerika Serikat.