ThinkStation P Series Lenovo Hadir Lebih Fleksibel

Kamis, 12 Februari 2015 | 18:02 WIB
ThinkStation P Series Lenovo Hadir Lebih Fleksibel
Contoh produk ThinkStation P-900 dari Lenovo. [Lenovo.com]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Merek telekomunikasi asal Taiwan, Lenovo, menghadirkan line-up dekstop terbarunya dengan rangkaian produk ThinkStation P Series. Jajaran yang terdiri dari ThinkStation P300, P500, P700 dan P900 ini diklaim hadir dengan kemampuan yang lebih fleksibel.

"P Series ini memberikan keleluasaan bagi para penggunanya," ungkap Technical Manager Lenovo Indonesia, Azis Wonosari, di Jakarta, Kamis (12/2/2015).

Keleluasaan tersebut, lanjut Azis, antara lain berupa penyesuaian kebutuhan personalisasi spesifikasi workstation. Selain itu, penyesuaian tersebut menurutnya juga mudah untuk dilakukan, tanpa alat bantu seperti obeng.

"Dia tool-less. Mudah, untuk istilahnya membuka, kemudian menambahkan sesuatu seperti yang penggunanya inginkan," katanya.

Tidak hanya itu, tambah Azis, beberapa item seperti power supply juga dibuat modular, sehingga bisa dibuat sesuai dengan kebutuhan pengguna. Namun, penggantian tersebut menurutnya harus dilakukan oleh pihak Lenovo.

"Karena power supply sedikit spesifik, sehingga butuh teknisi khusus jika memang butuh diganti," katanya.

Selain itu, pada bagian depan dekstop terdapat Flex Bay, yang merupakan ruang kosong sebagai "lahan" untuk menambah aksesoris tambahan, seperti tambahan slot VCD/DVD drive.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI