Huawei Enterprise Kenalkan Produk Unggulan Terbaru

Kamis, 20 November 2014 | 06:30 WIB
Huawei Enterprise Kenalkan Produk Unggulan Terbaru
Sheng Kai, CEO PT Huawei Investment. [Suara.com/Firsta Putri Nodia]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Penyedia solusi jaringan sekaligus produsen gadget asal Cina, Huawei, resmi membuka ajang eksibisi dan konferensi tahunan mereka, ICT 2014. Acara yang diselenggarakan selama dua hari yakni 19-20 November 2014 di Ritz Carlton, Pacific Place, itu dibuka langsung oleh Sheng Kai, CEO PT Huawei Investment.

ICT 2014 sendiri menghadirkan beragam topik conference seputar industri teknologi mengenai data center, server & storage, e-LTE, komunikasi dan kolaborasi terpadu, serta network and security.

"Huawei ICT Carnival 2014 memamerkan berbagai eksibisi dan demo untuk memperkenalkan konsumen dan mitra channel terkait, untuk melihat bagaimana solusi terbaru kami dapat menjadi landasan masa depan yang lebih baik untuk bisnis mereka," ujar Sheng Kai, dalam pembukaan ICT 2014 di Jakarta, Rabu (19/11/2014).

Kai menambahkan bahwa Huawei Enterprise sebagai anak perusahaan Huawei Group, bermaksud menggandeng pebisnis lokal untuk menjadi pemimpin di pasar sendiri yakni Indonesia.

"Oleh karena itu, kami ingin bekerja sama dengan lebih banyak partner dari Indonesia, demi membangun ekosistem yang tangguh dan menguntungkan," tambahnya.

Selain mengadakan seminar dan workshop, melalui acara besar ini, Huawei Enterprise juga memamerkan produk unggulan teranyarnya kepada para mitra channel dan target konsumen yang hadir. Ada tiga produk yang diluncurkan dengan target korporasi, di antaranya yang berjalan di bidang energi power, pemerintahan, perbankan, asuransi dan universitas.

Disebutkan, tiga produk andalan ini dirancang untuk menunjang kinerja korporasi di Indonesia, lewat fitur yang didesain dengan tingkat keamanan yang tinggi, peluncuran yang cepat, mobilitas, serta penghematan energi dan biaya. Tiga produk yang diluncurkan ini antara lain adalah OceanStor 18000 Series, Converged Infrastructure FusionCube, dan Agile Network and Switch S12700.

Untuk Agile Network, ini disebut sebagai salah satu solusi terbaru yang ditawarkan Huawei, yang memberikan pemiliknya sebuah data center yang bisa dioperasikan di mana saja. Data center ini diklaim sangat cocok untuk korporasi dengan mobilitas tinggi, karena memiliki kapasitas penyimpanan yang besar dan performa yang tinggi.

Sedangkan Converged Infrastructure FusionCube merupakan high-end server yang memiliki komponen penyimpanan dan switch. Lalu, untuk produk OceanStor 18000 Series Enterprise Storage System, sengaja didesain sebagai storage dengan kapasitas penyimpanan yang sangat besar dan memungkinkan untuk digunakan di industri perbankan yang menuntut operasional 24 jam seminggu.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI