Suara.com - Rudiantara, lelaki yang dipilih sebagai Menteri Komunikasi dan Informatika oleh Presiden Joko Widodo, rupanya baru saja membuat akun Twitter, tepat sebelum dilantik pada Senin pagi (27/10/2014) di Istana Negara, Jakarta.
"Akun pribadi Rudiantara (RA) yang saat ini mendapat amanah menjadi Menkominfo," tulis Rudiantara dalam biografi singkat akun @rudiantara_id.
Sementara dalam kicauan pertamanya, lelaki 55 tahun itu memperkenalkan diri sebagai menteri kominfo baru di Kabinet Kerja Jokowi dan Jusuf Kalla.
Selamat pagi, ini twit pertama saya. Mohon dukungannya dalam mengemban amanah ini bagi bangsa dan negara sebagai menkominfo. ra
— Rudiantara (@rudiantara_id) October 27, 2014
Tetapi belum genap berumur satu hari, akun Rudiantara langsung diserbu oleh follower dan sampai pukul 10 pagi sudah lebih dari 1.500 akun yang mengikuti Rudiantara. Dari ribuan follower itu, salah satunya adalah Wakil Presiden Jusuf Kalla dengan akun @Pak_JK.
Langkah Rudiantara membuat Twitter bisa jadi mengikuti kebiasaan menteri sebelumnya, Tifatul Sembiring, yang sangat aktif di media sosial Twitter. Tifatul sendiri kini punya lebih dari 800.000 follower.
Adapun Rudiantara tidak banyak berjanji di akun Twitternya. Ia mengatakan belum bisa terlalu aktif di Twitter.
"Maklum masih belajar," tulis dia, lengkap dengan emoticon atau simbol senyum.
Mohon maaf saat ini saya belum bisa terlalu aktif di twitterland, maklum masih belajar. :) ra
— Rudiantara (@rudiantara_id) October 27, 2014