Suara.com - Sebuah penelitian menyebutkan bahwa jumlah kuman di telepon seluler 10 kali lebih banyak dibanding yang ditemukan di dudukan toilet. Karenanya, menjaga kebersihan gadget yang setiap hari menemani Anda tentu sangat penting.
Tetapi membersihkan ponsel bukan perkara mudah. Banyak komponen sensitif yang jika tidak dibersihkan dengan hati-hati justru akan merusak fungsi alat komunikasi itu.
Nah, berikut adalah beberapa langkah aman untuk membersihkan ponsel dari kuman:
1. Mulailah dengan mematikan handphone Anda.
2. Jika handphone Anda menggunakan pembungkus, buka terlebih dahulu bungkus atau case.
3. Siapkan cotton bud dan alkohol.
4. Bersihkan layar telepon dengan cotton bud yang sudah dibasahi alkohol. Jangan tuangkan alkohol langsung ke layar. Usap layar satu arah, dari atas ke bawah.
5. Jika ponsel telepon Anda menggunakan keypad, bersihkan sela-sela tuts keypads dengan cotton bud yang sudah dibasahi alkohol secara perlahan. Pastikan tidak ada alkohol yang menetes.
6. Untuk membersihkan bagian dalam, cukup gunakan cotton bud. Jangan gunakan alkohol.
7. Sedangkan untuk lubang USB atau earphone, pastikan alkohol tidak merembes masuk ke lubang. Bisa juga dibersihkan dengan sedikit tiupan untuk mengangkat debu.