Suara.com - Untuk menghadapi lonjakan komunikasi masyarakat pengguna kartu Telkomsel, perusahaan operator seluler itu stelah melakukan optimalisasi seluruh elemen jaringan dan penambahan kapasitas yang lebih besar.
Vice President Corporate Communications Adita Irawati, dalam siaran persnya di Jakarta, Senin (28/7/2014), mengatakan, penambahan layanan data itu meliputi upgrading kapasitas core network VLR (Visitor Location Register), SMSC (Short Message Service Center), MMSC (Multimedia Message Service Center), HLR (Home Location Register), dan SGSN (Serving GPRS Support Node).
Kapasitas VLR ditingkatkan menjadi 213 juta, sedangkan HLR sebesar 330 juta pelanggan. Kapasitas SMS ditingkatkan sekitar 11 persen dari tahun sebelumnya menjadi 116.211 SMS/detik dengan kapasitas volume trafik 2,94 miliar SMS.
Telkomsel juga menambah kapasitas MMS menjadi 200 MMS per detik atau setara dengan 4,32 juta MMS per hari.
Sedangkan kapasitas SGSN ditambah menjadi 54 nodes SGSN dengan SAU (Simultaneously Attached Users) sebanyak 161 juta subscriber data.
Dari sisi kapasitas jaringan 2G dan 3G, saat ini Telkomsel telah memiliki lebih dari 79.000 BTS (Base Transceiver Station), dimana sebanyak lebih dari 34.000 di antaranya merupakan BTS 3G (Node-B) yang mampu melayani bandwidth Internet sebesar 114 Gbps (Giga bit per second) termasuk bandwidhth layanan Blackberry sebesar 14 Gbps.