Sony Akan Luncurkan Smartphone Khusus "Selfie"

Ruben Setiawan Suara.Com
Selasa, 08 Juli 2014 | 12:13 WIB
Sony Akan Luncurkan Smartphone Khusus "Selfie"
Ilustrasi selfie. (Shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Produsen smartphone Sony diisukan bakal meluncurkan sebuah ponsel baru dalam waktu dekat. Kabarnya, smartphone tersebut akan punya fitur khusus untuk penggunanya yang gemar berfoto selfie.

Kabar mengenai ponsel baru itu memang santer terdengar baru-baru ini. Isunya, ponsel itu akan dirilis berbarengan dengan Xperia Z2a di Taiwan, besok.

Sony memang benar-benar menutup rapat rencana tersebut. Namun, sebuah media asal Hong Kong, ePrice, mengunggah video ponsel yang mereka klaim sebagai produk baru Sony itu.

Seperti dilansir ePrice, ponsel tersebut diberi nama Sony Xperia C3. Ponsel itu memiliki layar display lega 5 inci. Xperia C3 memiliki kamera di bagian depan lengkap dengan lampu flash. Jelas sekali jika memang ponsel ini khusus untuk ber-selfie ria.

Belum ada informasi soal resolusi kamera Xperia C3 itu. Namun, kecil kemungkinan Sony memberikan spek biasa-biasa saja di ponsel itu. Kabarnya, ponsel ini akan hadir dengan casing berwarna hitam dan hijau turquoise. (Techradar)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI