Akhirnya Twitter Resmikan "Mute"

Liberty Jemadu Suara.Com
Selasa, 13 Mei 2014 | 15:39 WIB
Akhirnya Twitter Resmikan "Mute"
Ilustrasi Twitter (Sumber: Reuters).
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Setelah diuji coba pada awal Mei, Twitter akhirnya resmi memperkenalkan fitur "mute" pada layananya di website maupun pada aplikasi mobile di telepon berbasis Android maupun iOS dari Apple.

Fitur itu bisa Anda gunakan untuk “membungkam” akun-akun tertentu, tetapi hanya untuk sementara. Mereka yang dibungkam tidak akan menyadari dan akan tetap bisa me-retweet, me-reply, atau menjadikan tweet Anda favoritnya di lini massa.

"Anda hanya tidak akan bisa melihat mereka lagi di timeline Anda...dan tentu saja Anda bisa meng-unmute mereka kapan saja," tulis Paul Rosania, manajer produk Twitter dalam sebuah blog.

Sebelumnya pada 5 Mei silam diberitakan bahwa Twitter sedang menguji coba fitur baru untuk aplikasi mobile, yang dinamai “Mute”.

“Mute” yang baru diuji pada segelintir pengguna Twitter itu sebenarnya mirip dengan fitur “block”. Hanya bedanya jika “block” digunakan untuk mendepak satu akun secara permanen, “mute” sifatnya hanya untuk sementara.

Fitur ini sendiri sebenarnya tidak baru. Beberapa aplikasi pihak ketiga, seperti TweetDeck dan TweetBot, juga punya fitur seperti ini. (BBC/Mashable)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI