Suara.com - Perusahaan asal Taiwan HTC Corporation dikabarkan telah merekrut mantan Kepala Pemasaran Samsung Electronics sebagai penasihat Direktur Cher Wang. Mantan karyawan Samsung yang dibajak ke HTC itu adalah Paul Golden. Hal itu diungkapkan oleh sumber yang dekat dengan HTC dan Paul Golden dan menolak disebut namanya.
Golden direktur sebagai kontraktor di perusahaan pembuat telefon pintar itu sejak beberapa minggu lalu dan bertanggung jawab langsung kepada Wang. Keputusan HTC untuk merekrut mantan karyawan Samsung itu karena kerugian yang dialami dalam dua kuartal berturut-turut.
“Kami harus berkomunikasi lebih baik lagi dengan pelanggan. Saya yakin apabila kami bisa berkomunikasi lebih baik maka kami akan mendapatkan hasil yang baik,” ujar Wang.
Saham HTC di bursa Taiwan naik 12 persen pada tahun, lebih tinggi dari lonjakan yang dialami indeks Taeix yaitu 4,1 persen.
“HTC akan terus berinvestasi dengan mencari pekerja yang berbakat sebagai strategi memperluas sumber daya manusia,” sebut perusahaan itu dalam surat elektronik kepada Bloomberg News.
Paul Golden bekerja untuk Samsung Electronics pada 2008-2012, masa-masa di mana dia menciptakan merek Galaxy yang sukses di pasaran. (Bloomberg)