Suara.com - Twitter, Rabu (12/3/2014) dini hari, mengumumkan bahwa layanannya sedang mengalami masalah dan sebagian besar penggunanya di dunia akan kesulitan mengakses media sosial tersebut baik melalui web maupun perangkat mobile.
"Sebagian besar pengguna akan mengalami kesulitan ketika mengakses Twitter di web dan aplikasi mobile," tulis Twitter dalam akun Tmblr-nya.
Lebih lanjut Twitter menjelaskan bahwa gangguan layanan itu disebabkan adanya "masalah tak terduga" saat akan memasang salah satu layanan utamanya.
"Kami minta maaf atas ketidaknyamanan yang disebabkan," tulis Twitter.
Layanan media sosial 140 karakter itu berjanji gangguan hanya akan berlangsung selama 40 menit.