Terungkap, Alasan Flappy Bird Ditarik dari Peredaran

admin Suara.Com
Rabu, 12 Februari 2014 | 12:27 WIB
Terungkap, Alasan Flappy Bird Ditarik dari Peredaran
Flappy Bird di iPhone (theultralinx.com)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Setelah bungkam sekian lama, Dong Nguyen, si pembuat Flappy Bird, akhirnya buka - bukaan soal alasannya menarik game tersebut dari iOS dan Android. Menurutnya, Flappy Bird membuat orang ketagihan hingga perlu ditarik dari peredaran. Dilaporkan The Verge, mengutip wawancara Dong Nguyen dengan Forbes, Flappy Bird sebenarnya dirancang untuk dimainkan "saat orang santai". Namun, game fenomenal yang sulit dimainkan itu justru membuat orang ketagihan dan penasaran. "Tapi (Flappy Bird) malah jadi produk yang adiktif. Saya pikir itu merupakan suatu masalah," terang Nguyen.

Atas alasan itulah, Nguyen menarik Flappy Bird dari etalase Apple App Store dan Google Play store. Game yang memberikan pemasukan 600 juta Rupiah per hari bagi Nguyen itu memberikan pengaruh negatif baginya. "Hidup saya tidak senyaman sebelumnya. Saya tidak bisa tidur," ujar Nguyen. Menurut pengakuannya kepada orbes, lelaki Vietnam tersebut sengaja tidak menggunakan internet selama beberapa hari, untuk menghilangkan stresnya.
Nguyen juga mengaku tidak menyesal telah menghentikan peredaran Flappy Bird. "Saya sudah berpikir masak-masak," pungkasnya.

"Kematian" Flappy Bird bukan akhir dari karir Nguyen sebagai developer game. Ia akan terus membuat game. Duagamenya yang lain, Super Ball Juggling dan Shuriken Block juga masih masuk 20 besar aplikasi teratas di App Store. (The Verge)

REKOMENDASI

TERKINI