Suara.com - Pemerintah Jakarta sesungguhnya agak punya perhatian terhadap lingkungan. Contoh kecil, pemerintah menyediakan tong-tong sampah organik dan non organik di berbagai tempat umum.
Yang membuat saya kesal adalah setelah tong-tong sampah itu terpasang, tak lama kemudian, banyak yang hilang. Saya yakin, tong itu hilang karena dicolong orang-orang tak bertanggung jawab.
Mereka mematahkan tepi tong yang menempel ke besi penyangganya. Dan yang tertinggal di besi penyangga adalah tutupnya saja. Contohnya di sepanjang Jalan Angkasa, Kemayoran, Jakarta Pusat.
Kepada pemerintah Jakarta, saya harapkan memperhatikan itu. Tolong segera diganti, dan dicari cara untuk menindak orang-orang yang suka mencuri tong sampah. Ketiadaan tong sampah membuat orang susah buang sampah. Saya berharap, petugas wilayah juga memperhatikan fasilitas umum itu. Jangan cuek saja.
Tolong ya Pak Ahok, perhatikan hal ini.
Dikirim oleh Marjan, Pegawai Swasta, Jakarta Pusat
Surat Pembaca bisa dikirim ke email: [email protected]