Megawati Dapat Kartu Hijau Bantai IBK Altos

Rabu, 12 Februari 2025 | 19:14 WIB
Megawati Dapat Kartu Hijau Bantai IBK Altos
pemain Red Sparks dari kiri Pyo Seung-ju, Jung Ho-young, Megawati Hangestri, Vanja Bukilic (instagram/vanja_bukilic)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Tim tuan rumah semakin menjauh dengan skor 16-10 dan terus mempertahankan kendali permainan. Megawati dan Bukilic menjadi motor serangan yang membawa Red Sparks unggul hingga 23-15.

Set kedua akhirnya diamankan dengan kemenangan 25-17 setelah IBK Altos hanya mampu menambah beberapa poin terakhir.

Red Sparks Pastikan Kemenangan

Set ketiga berlangsung lebih sengit, dengan IBK Altos sempat memimpin 18-16. Namun, blok solid Park Eun-jin membantu Red Sparks menyamakan kedudukan 16-16.

Momentum pun berbalik ketika servis Bukilic menghasilkan ace dan membawa keunggulan 20-19.

Megawati kembali tampil gemilang dengan mencetak match point sebelum kesalahan serangan dari Viktoria Danchak memastikan kemenangan Red Sparks dengan skor 25-22.

Hasil ini mengukuhkan posisi Red Sparks di peringkat kedua klasemen, menambah kepercayaan diri mereka dalam persaingan Liga Voli Korea musim ini.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI