Kejurnas KONI Cup: CR Taekwondo Rebut 14 Emas dan 31 Perak

Arief Apriadi Suara.Com
Senin, 18 November 2024 | 14:52 WIB
Kejurnas KONI Cup: CR Taekwondo Rebut 14 Emas dan 31 Perak
Ilustrasi sabuk hitam Taekwondo. (Pexels/Artem Podrez)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - CR Taekwondo Academy kembali mencetak prestasi dalam Kejuaraan Nasional KONI Cup Series 5 Grade B. Dalam event bergengsi ini, CR Taekwondo Academy menurunkan 49 atlet pemula dari berbagai kategori usia, mulai dari 3 hingga 12 tahun.

Hasilnya luar biasa, atlet binaan mereka total meraih 14 medali emas dan 31 medali perak.

Coach Ryan, Head Coach CR Taekwondo Academy, menyampaikan rasa bangganya atas pencapaian para atlet.

“Kami sangat puas dengan hasil ini. Atlet-atlet seperti Haryaka, Jade, Anzel, Tristan, Kaylie, dan Noah kembali membuktikan kemampuannya di arena pertandingan,” ungkap Coach Ryan.

Baca Juga: IMI Gelar Kejuaraan Nasional Aquabike Berbarengan dengan F1Powerboat di Danau Toba

"Sementara anak-anak yang baru pertama kali bertanding juga menunjukkan keberanian luar biasa di tengah ketatnya persaingan."

CR Taekwondo Academy kembali mencetak prestasi dalam Kejuaraan Nasional KONI Cup Series 5 Grade B. [Dok. Istimewa]
CR Taekwondo Academy kembali mencetak prestasi dalam Kejuaraan Nasional KONI Cup Series 5 Grade B. [Dok. Istimewa]

Prestasi CR Taekwondo tidak hanya datang dari kategori kyorugi atau pertarungan. Di kategori Poomsae, tiga atlet pemula, yakni Tobias, Jeremia Toby, dan Jonathan, berhasil menunjukkan performa memukau meski baru pertama kali mengikuti kompetisi.

Ketiganya sukses menempati peringkat kedua, pencapaian yang sangat membanggakan untuk debut mereka

Keikutsertaan atlet prakadet berusia 3 hingga 8 tahun menjadi salah satu sorotan dalam kejuaraan ini.

Bagi mereka, event ini bukan sekadar ajang kompetisi, tetapi juga pengalaman belajar yang berharga.

Baca Juga: Persiapan PON, Menpora Harap KONI Pusat Jalin Komunikasi Intens

“Kami percaya pengalaman seperti ini akan membentuk karakter anak-anak, memberikan kepercayaan diri, serta menanamkan nilai sportivitas sejak dini,” tambah Coach Ryan.

CR Taekwondo Academy terus berkomitmen untuk membina generasi muda melalui olahraga Taekwondo.

Dengan sistem pelatihan yang terstruktur dan fokus pada pengembangan Agility, Balance, dan Coordination (ABC), akademi ini tak hanya melatih fisik tetapi juga karakter anak.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI