Suara.com - Klub voli Yogya Falcons membuat heboh netizen setelah merekrut pevoli asal Kazahkhstan, Sabina Altynbekova untuk menghadapi Proliga 2015.
Pengumuman resmi itu diunggah langsung akun Instagram Yogya Falcons.
"Pengumuman resmi! Sabina Altynbekova telah bergabung sebagai pemain baru Yogya Falcons," tulis unggahan akun Instagram @yogyafalcons, Kamis.
Sabina Altynbekova menjadi pemain asing pertama yang direkrut untuk Proliga 2025.
Baca Juga: Demi Dukung Tim Voli Lavani, AHY Rela Pepanasan Naik Motor Ganteng yang Harganya Tak Disangka-sangka
"Nantikan terus update daftar pemain Yogya Falcons yang akan bertanding di Proliga 2025," tambah akun tersebut.
Pevoli cantik berusia 27 tahun itu juga mengumumkannya melalui unggahan video di akun Instagramnya, @altynbekova_20.
"Hai, saya Sabina Altybekova, dan saya dengan senang mengumumkan bahwa saya telah bergabung dengan klub bola voli Yogya Falcons, untuk bermain di Proliga 2025," ucap Sabina, Kamis 31 Oktober 2024.
Sabina Altynbekova menjadi pemain asing pertama yang direkrut untuk Proliga 2025.
"Saya tak sabar bertemu dengan rekan-rekan setim saya, dan semua fans voli Indonesia. Sampai jumpa," ujar dia,
Baca Juga: Profil Rendy Tamamilang MVP Proliga 2024, Intip Biodata dan Prestasi Pemain Voli yang Jadi Polisi
Sabina Altynbekova lahir pada 5 November 1996, sehingga saat ini ia berusia 28 tahun. Ia dikenal sebagai salah satu atlet tercantik di dunia. Dengan tinggi badan 182 cm, ia memiliki jangkauan spike mencapai 280 cm dan block 269 cm.
Atlet yang memiliki tinggi badan 180 cm itu berposisi sebagai outside hitter. Sepanjang kariernya, ia tidak hanya bermain di Kazakhstan tetapi juga pernah berlaga di Jepang dan Liga Voli Uni Emirat Arab.
Di luar penampilannya yang cantik, Sabina memiliki prestasi yang mengesankan. Pada usia 16 tahun, ia bergabung dengan Timnas voli putri Kazakhstan U18 dan bahkan dipercaya sebagai kapten.
Ia juga mewakili Kazakhstan dalam Kejuaraan Voli Wanita U19 Asia 2014. Di tingkat klub, Sabina pernah bermain di Jepang untuk tim GSS Sunbeams yang berkompetisi di divisi tiga. Pada 2015, Sabina mulai merambah karier internasional dengan bergabung bersama GSS Sunbeams, tim voli divisi kedua di Liga Jepang.