Suara.com - Atlet bola voli Indonesia, Hany Budiarti rekan Megawati membawa kabar gembira. Ia baru saja menggelar pernikahan dengan pasangannya penerbang TNI Angkatan Udara, Lutfi Suwarli. Simak biodata Hany Budiarti dan prestasi yang berhasil diraihnya.
Pernikahan Hany dengan Lutfi berlangsung di Gedung Cakrawala Abdurahman Saleh, Malang, Jawa Timur pada Sabtu, 21 September 2024. Dalam pesta pernikahan itu, Hany Budiarti mengenakan pakaian adat Jawa berwarna putih. Ia juga berganti pakaian mengenakan gaun merah saat melangsungkan tradisi upacara pedang pora.
Perlu diketahui bahwa upacara pedang pora merupakan upacara khas TNI untuk mengantarkan seorang perwira memasuki jenjang perkawinan untuk pertama kalinya.
Upacara pedang pora Hany Budiarti dan Lutfi melibatkan anggota TNI lainnya. Upacara ini secara simbolis mengakui bahwa pengantin bagian dari keluarga TNI.
Baca Juga: Indonesia Siap Tempur di Kualifikasi Piala Asia U-20, Ini Kata Indra Sjafri
Biodata Hany Budiarti
Saat masih aktif sebagai atlet, Hany mengenakan hijab dan menjadi bagian dari tim voli putri nasional. Sosok yang juga prajurit TNI Angkatan Udara (TNI AU) ini aktif sebagai atlet sejak tahun 2011.
Ia juga menjabat sebagai kapten tim voli putri Jakarta Pertamina Enduro dalam Proliga 2024. Hany secara resmi bergabung dengan tim voli Jakarta Pertamina Enduro sejak 2023.
Kemampuan Hany juga mengantarkan tim voli putri Indonesia bertanding dalam SEA Games di Kuala Lumpur, Malaysia. Selain itu, ia juga mengikuti Piala VTV 2017 di Vietnam.
Perempuan yang lahir pada 20 Agustus 1996 ini meraih pendidikan sarjana Ilmu Keolahragaan Universitas Semarang. Sebagai atlet Voli, Hany bertanggung jawab di posisi outside hitter.
Riwayat Klub Hany Budiarti
Dirangkum dari berbagai sumber, berikut riwayat klub voli yang pernah jadi tempat Hany menyalurkan kemampuannya sebagai atlet voli.
Baca Juga: Sandy Walsh Dianggap Sukses Gantikan Peran Marc Klok di Timnas Indonesia
1. Tahun 2011-2014: Gresik Petrokimia
2. Tahun 2014/2015: Jakarta BNI46
3. Tahun 2015/2016: Jakarta Pertamina Energi
4. Tahun 2016/2017: Bandung BJB Tandamata
5. Tahun 2017/2018: Jakarta Pertamina Energi
6. Tahun 2018-2020: Jakarta BNI46
7. Tahun 2021/2023: Gresik Petrokimia
8. Tahun 2022/2023: Jakarta TNI AU
9. 2023/2024: Jakarta Pertamina Enduro
Prestasi Klub
Saat masih aktif di klub voli, Hany dan timnya berhasil meraih prestasi sebagai berikut:
1. Juara 3 Proliga 2013 (Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia)
2. Runner Up Proliga 2016 ( Jakarta Pertamina Energi)
3. Juara Proliga 2018 (Jakarta Pertamina Energi)
4. Juara 3 Proliga 2019 ( Jakarta BNI 46)
5. Runner Up Proliga 2022 (Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia)
6. Runner Up Livoli Divisi Utama 2022 (Jakarta TNI AU)
Prestasi Timnas
Sebagai anggota Timnas voli, Hany berhasil meraih prestasi sebagai berikut ini bersama tim Voli Putri Indonesia.
1. Medali Perak SEA Games 2017
2. Medali Perunggu SEA Games 2019
3. Medali Perak ASEAN Granda Prix 2019
4. Medali Perunggu ASEAN Granda Prix 2022
5. Runner-up AVC Challenge Cup 2023
Demikian itu informasi biodata Hany Budiarti. Semoga bermanfaat.
Kontributor : Mutaya Saroh