Suara.com - Masyarakat Kalimantan Barat tengah bersiap menyambut kepulangan putra terbaiknya, Veddriq Leonardo.
Atlet panjat tebing peraih medali emas di Olimpiade Paris 2024 ini akan disambut besar-besaran di tanah kelahirannya.
Pemerintah Provinsi Kalimantan Barat telah menyiapkan serangkaian acara meriah untuk menyambut kedatangan Veddriq pada 21 Agustus 2024.
Mulai dari upacara penyambutan di bandara, iring-iringan kendaraan, hingga acara puncak di Pendopo Gubernur.
Baca Juga: Veddriq Leonardo Belum Puas! Tebar Ancaman untuk Olimpiade 2028 Los Angeles
"Penyambutan ini bukan sekadar formalitas, tapi bentuk apresiasi tertinggi dari masyarakat Kalimantan Barat terhadap putra daerah yang telah mengharumkan nama Indonesia di kancah internasional," kata Pj Gubernur Kalbar, Harisson di Pontianak dikutip dari Antara, Senin (19/8/2024).
Veddriq Leonardo, lahir di Pontianak pada 11 Maret 1997, memulai kariernya di dunia panjat tebing sejak duduk di bangku SMA.
Dengan bakat dan kerja keras yang luar biasa, ia berhasil meraih berbagai prestasi di tingkat nasional maupun internasional.
Kerja keras Veddriq terbayar saat tampil di Olimpiade Paris 2024. Bertanding di nomor man speed, atlet 27 tahun itu tampil luar biasa.
Di babak final, Veddriq berhadapan dengan pemanjat tebing asal China, Wu Peng. Dia berhasil jadi yang terbaik setelah mencatatkan waktu 4,75 detik alias unggul 0,02 detik dari Wu Peng.
Baca Juga: Dapat Bonus Rp6 Miliar, Ini Pesan Tegas Veddriq Leonardo untuk Presiden Jokowi
Hasil ini membuat Veddriq mempersembahkan medali emas pertama bagi Kontingen Indonesia di Olimpiade 2024 Paris, sebelum digandakan oleh Rizki Juniansyah (angkat besi).
Sederet Prestasi Veddriq Leonardo:
- IFSC Climbing Worldcup Moskow, Rusia (2018): Peringkat 3
- IFSC Climbing Worldcup Chongqing, China (2018): Peringkat 27
- IFSC Climbing Worldcup Wujiang, China (2018): Peringkat 34 (Lead)
- IFSC Climbing Worldcup Wujiang, China (2018): Peringkat 15 (Speed)
- IFSC Climbing Worldcup Xiamen, China (2018): Peringkat 10
- Asian Championships Combined Kurayoshi, Jepang (2018): Peringkat 20
- Asian Championships, Kurayoshi, Jepang (2018): Peringkat 4 (Speed)
- Asian Championships, Kurayoshi, Jepang (2018): Peringkat 43 (Lead)
- Asian Championships, Kurayoshi, Jepang (2018): Peringkat 46 (Boulder)
- Asian Championships, Bogor, Indonesia (2019): Peringkat 1
- IFSC Climbing Worldcup Salt Lake City, Amerika Serikat (2021): Peringkat 1
- IFSC Climbing Worldcup Villars, Swiss (2021): Peringkat 1
- PON XX 2020, Papua: Peringkat 1 (Speed)
- Pon XX 2020, Papua: Peringkat 10 (Combined)
- IFSC Climbing Worldcup Seoul, Korea Selatan (2021): Peringkat 1
- IFSC Climbing Worldcup Salt Lake City, Amerika Serikat (2022): Peringkat 3
- IFSC Climbing Worldcup Salt Lake City, Amerika Serikat (2022): Peringkat 1
- IFSC Climbing Worldcup Villars, Swiss (2022): Peringkat 4
- IFSC Climbing Worldcup Chamonix, Prancis (2022): Peringkat 4
- World Games Birmingham, Amerika Serikat (2022): Peringkat 1
- IFSC Climbing Worldcup Jakarta, Indonesia (2022): Peringkat 5
- IFSC Asia Seoul, Korea Selatan (2022): Peringkat 2
- KEJURNAS XVIII 2022, Bangka Tengah (2022): Peringkat 11 (Speed Relay Putra)
- KEJURNAS XVIII 2022, Bangka Tengah (2022): Peringkat 1
- IFSC World Cup Seoul, Korea Selatan (2023): Peringkat 1
- IFSC World Cup Jakarta, Indonesia (2023): Peringkat 5
- IFSC World Cup Salt Lake City, AS (2023): Peringkat 1
- IFSC World Cup Villars, Swiss (2023): Peringkat 5
- IFSC World Cup Chamonix, Prancis (2023): Peringkat 9
- IFSC World Cup Championships, Bern (2023): Peringkat 9
- Asian Games Hangzhou 2022 (2023): Peringkat 4
- IFSC Asian Qualifier Jakarta (2023): Peringkat 5
- NEOM IFSC Masters (2023): Peringkat 1
- IFSC World Cup Wujiang, China (2024): Peringkat 7
- Olympic Qualifier Series Shanghai (2024): Peringkat 1
- Olympic Qualifier Series Budapest (2024): Peringkat 3
- Olympic Games Paris (2024): Peringkat 1