Profil dan Agama Veddriq Leonardo, Si 'Spiderman' Indonesia Pecahkan Rekor di Olimpiade 2024!

Rifan Aditya Suara.Com
Rabu, 07 Agustus 2024 | 14:14 WIB
Profil dan Agama Veddriq Leonardo, Si 'Spiderman' Indonesia Pecahkan Rekor di Olimpiade 2024!
profil dan agama veddriq leonardo (Instagram @veddriq)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Nama Veddriq Leonardo sedang menjadi sorotan lantaran memecahkan rekor dunia speed climbing di Olimpiade 2024. Atlet panjat tebing Indonesia ini pun mendapat julukan 'spiderman'. Menariknya, publik justru banyak bertanya-tanya soal profil dan agama Veddriq Leonardo.  

Meski sebenarnya secara praktis tidak ada kaitan antara prestasi yang ditorehkan Veddriq Leonardo dengan agamanya, namun netizen tetap melakukan pencarian ini karena rasa penasaran yang mereka miliki.

Profil dan Agama Veddriq Leonardo

Veddriq Leonardo, atlet panjat tebing kebanggaan Indonesia, berhasil mengukir sejarah baru di ajang Olimpiade Paris 2024. (AFP)
Veddriq Leonardo, atlet panjat tebing kebanggaan Indonesia, berhasil mengukir sejarah baru di ajang Olimpiade Paris 2024. (AFP)

Veddriq Leonardo merupakan seorang atlet panjat tebing yang mewakili Indonesia pada gelaran Olimpiade Paris 2024. berusia 24 tahun, ia maju di nomor speed climbing, yang banyak dikatakan netizen sebagai tempatnya para Spiderman dunia nyata.

Baca Juga: Terhempas di Olimpiade Paris 2024, Rahmad Adi Mulyono: Saya Terlalu Berapi-api

Sudah memulai karir nasional sejak tahun 2014 lalu, ia kemudian mulai mencoba mencicipi panggung kompetisi internasional pada tahun 2018 silam. Berusia 27 tahun di 2024 ini, Veddriq Leonardo sukses menunjukkan prinsip anak muda yang berkarya untuk negeri.

Memiliki nama lengkap Veddriq Leonardo, ia lahir di Pontianak, 11 Maret 1997 lalu. Untuk prestasinya sendiri, Leonardo sempat mencatatkan beberapa rekor pada nomor ini di beberapa kompetisi panjat tebing internasional.

Salah satu yang paling menonjol adalah raihan medali emas dalam ajang Piala Dunia Panjat Tebing di IFSC, Seoul, tahun 2023 lalu. Ia juga tercatat sebagai juara dalam nomor Speed Putra di Kejuaraan Dunia Panjat Tebing Salt Lake City di tahun ini.

Namanya pernah pula tercatat sebagai wakil Indonesia di Piala Dunia IFSC Moscow tahun 2019 silam, dan mendapatkan medali perunggu.

Untuk informasi agamanya sendiri, hingga saat ini belum ada rilisan resmi yang dapat ditemukan. Namun pada unggahan Instagram yang dimilikinya, ia tampak mengenakan kopiah dan turut merayakan hari raya Idul Fitri pada 2020 lalu.

Baca Juga: Jadwal Atlet Indonesia Olimpiade Paris 2024: Eko Yuli Tanding Malam Ini

Hal inilah yang menjadi indikasi kuat bahwa Veddriq Leonardo adalah seorang muslim.

Mencetak Rekor di Olimpiade 2024

Veddriq Leonardo, atlet panjat tebing kebanggaan Indonesia, berhasil mengukir sejarah baru di ajang Olimpiade Paris 2024. (AFP)
Veddriq Leonardo, atlet panjat tebing kebanggaan Indonesia, berhasil mengukir sejarah baru di ajang Olimpiade Paris 2024. (AFP)

Namanya kembali mengharumkan nama Indonesia di gelaran Olimpiade 2024 ini. Ia turun pada hari Selasa, 6 Agustus 2024 lalu bersama Rahmad Adi Mulyono di cabang Men’s Speed.

Ia mencatatkan waktu 4,92 detik di Line B. Sementara itu ketika tampil bersama Rahmad, ia mencatatkan waktu 4,79 detik.

Meski belum pada babak perebutan medali, namun capaian ini hanya sedikit saja terpaut dari rekor dunia yang pernah dicatatkan oleh Sam Watson, yakni 4,75 detik untuk ketinggian 15 meter.

Artinya Leonardo dapat memanjat dinding setinggi lebih dari 3 meter hanya dalam waktu satu detik saja.

Itu tadi sekilas profil dan agama Veddriq Leonardo yang dapat dihimpun oleh tim penulis suara.com. Semoga menjadi artikel yang berguna untuk Anda, dan selamat melanjutkan kegiatan Anda berikutnya!

Kontributor : I Made Rendika Ardian

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI