Biodata Rajiah Salsabillah, Hijaber Speed Climber Lolos Perempat Final Olimpiade 2024 Paris

Rifan Aditya Suara.Com
Selasa, 06 Agustus 2024 | 16:28 WIB
Biodata Rajiah Salsabillah, Hijaber Speed Climber Lolos Perempat Final Olimpiade 2024 Paris
Biodata Rajiah Salsabillah, Hijaber Speed Climber Lolos Perempat Final Olimpiade 2024 Paris (instagram/ifsclimbing)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Ketertarikan Sallsabillah terhadap panjat tebing khususnya speed climber ini dimulai ketika masih berusia 14 tahun. Sosok sang kakak adalah yang menjadi inspirasinya.

Kakak Rajiah Salsabillah juga atlet panjat tebing. Ia kerap menang dan membawa pulang piala kejuaraan. Hal itulah yang membuat Sallsabillah ingin menekuni panjat tebing sejak 2013.

Kemudian hanya berjarak 5 tahun, Sallsabillah medapatkan medali emas Asian Games 2018 untuk Indonesia. Setahun sebelumnya, ia juga meraih medali perak di Asian Championship Iran.

Kemudian pada tahun 2023, Rajiah Salsabilah mulai memutuskan memakai hijab. Ia pun selalu memakai penutup kepala sejak itu dalam segala kesempatan dan kompetisi.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI