Suara.com - Sosok Desak Made Rita Kusuma Dewi sedang menjadi sorotan publik Indonesia setelah ia berhasil lolos ke babak perempatfinal Olimpiade Paris 2024. Bagi yang penasaran dengan potret dan biodata Desak Made Rita Kusuma Dewi, simak penjelasannya berikut ini.
Ia menjadi salah satu atlet panjat tebing Indonesia yang lolos berlaga di Olimpiade 2024. Desak Made Rita Kusuma Dewi pun kini tengah fokus mempersiapkan diri menghadapi perempat final panjat tebing nomor speed besok Rabu (7/8/2024).
Selain prestasinya sebagai 'spiderwoman', ada fakta menarik lain seputar Desak Made Rita Kusuma Dewi. Ia pun tidak meninggalkan bidang akademik.
Biodata Desak Made Rita Kusuma Dewi

Nama: Desak Made Rita Kusuma Dewi
Tempat dan tanggal lahir: Buleleng, 24 Januari 2001.
Agama: Hindu
Instagram: @desakmaderita01
Pendidikan:
- SMKN 3 Singaraja
- Universitas Pendidikan Ganesha
Prestasi:
- Juara Kejuraan Dunia IFSC Climbing World Championships 2023 Bern
- Runner up Kejuaraan Kontinental 2022
- Runner up Piala Dunia Panjat Tebing di Jakarta dan Salt Lake City 2023
- Juara PON 2021 Papua
- Juara PORPROV BALI XIV 2019
Bergelar Sarjana Pendidikan
Selain memiliki karier cemerlang sebagai atlet, nyatanya Made Rita juga tidak meninggalkan dunia pendidikan. Terbukti, pada tahun 2023 ia lulus dari Undiksha.
Diketahui, wanita kelahiran Buleleng ini mengambil jurusan Pendidikan Jasmani Kesehatan dan Rekreasi, Fakultas Olahraga dan Kesehatan di kampus tersebut.
Berdasarkan situs resmi Undiksha, Desak Made Rita Kusuma Dewi selalu aktif berkuliah sejak tahun 2019-2023. Bahkan ia tidak mengambil cuti kuliah sekalipun sedang ikut kompetisi.
Kini ia telah berhak mendapatkan gelar S.Pd dan diwisuda sebelum bertanding di Olimpiade 2024.
Baca Juga: Kiprah Desak Made, Atlet Panjat Tebing yang Lolos ke Perempatfinal Olimpiade 2024
Awal Karier
Sedari kecil, Made Rita sudah jatuh cinta pada olahraga sport climbing. Bahkan di usia 2 tahun, ia sudah suka olahraga sport climbing hingga akhirnya bergabung ke klub sport climbing.