Terhenti di Babak Pertama French Open 2024, Jonatan Christie Berjanji untuk Bangkit

Reky Kalumata Suara.Com
Rabu, 06 Maret 2024 | 10:32 WIB
Terhenti di Babak Pertama French Open 2024, Jonatan Christie Berjanji untuk Bangkit
Ekspresi Pebulu tangkis Tunggal Putra Indonesia Jonatan Christie usai dikalahkan Tunggal Putra Cina Lu Guang Zu dalam babak 32 besar turnamen Indonesia Masters 2024 di Istora Senayan, Jakarta, Selasa (17/6/2023). [Suara.com/Alfian Winanto]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia Jonatan Christie berjanji untuk bangkit setelah terhenti di babak pertama French Open 2024 di Arena Porte De La Chapelle, Paris, Prancis, Selasa (5/4/2024) malam WIB.

Jonatan harus mengakui keunggulan wakil Chinese Taipei Wang Tzu Wei melalui rubber game 21-12, 21-23, 17-21 pada babak 32 besar French Open 2024.

Tim bulu tangkis Indonesia langsung menjalani latihan ketika tiba di Prancis, Kamis (29/2), mengembalikan otot-otot yang kaku serta menghindari jetlag akibat perjalanan panjang yang telah mereka lalui dari Jakarta ke Paris.

Jonatan memfokuskan pada pengembalian keadaan fisik terlebih dahulu, melakukan adaptasi untuk fokus dengan harapan dapat tampil prima. Sayangnya, hasil yang didapat tidak sesuai yang diinginkan, ia harus tersingkir pada laga pembukanya.

Baca Juga: 5 Doa Ampuh untuk Mengantar Kemenangan Timnas Indonesia Lawan Vietnam di Kualifikasi Piala Dunia 2026

"Hasil yang bukan saya harapkan. Persiapan selama satu bulan yang sangat baik tapi hasilnya malah berlawanan," kata Jonatan dalam keterangan resmi PP PBSI yang diterima di Jakarta, Rabu seperti dimuat Antara.

"Tidak mudah karena harusnya awal ini bisa menjadi momentum menuju Olimpiade. Tapi saya pasti mau bangkit, itu saja yang bisa saya katakan sekarang."

Jonatan bermain baik di gim pertama, performa tersebut ia pertahankan hingga awal gim meski harus kehilangan gim tersebut.

Namun, peringkat sembilan BWF itu banyak melakukan kesalahan sendiri pada gim ketiga, sehingga kesulitan untuk mengejar angka.

"Di gim pertama cukup bagus, gim kedua awal-awal juga masih ok. Di gim ketiga memang sangat berpengaruh saat saya membuang 3-4 poin beruntun, melakukan kesalahan sendiri," ujar Jonatan.

Baca Juga: Ada Kabar Buruk Jelang Timnas Indonesia vs Vietnam, 3 Andalan Shin Tae-yong Akan Gabung Bakal Terhalang Ini

"Reaksi saya terlambat jadi sudah terlalu jauh poinnya untuk dikejar."

Sementara itu, tunggal putra Indonesia lainnya Anthony Sinisuka Ginting berhasil melaju ke babak 16 besar usai mengalahkan wakil China Weng Hong Yang 7-21, 21-18, 21-15.

Selanjutnya, Ginting akan bertemu wakil Singapura Loh Kean Yew yang mengalahkan wakil tuan rumah Toma Junior Popov dengan 21-14, 23-21.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI