Suara.com - Petenis Indonesia, Aldila Sutjiadi bangkit dari ketertinggalan untuk melewati babak pertama ganda putri WTA 1000 Qatar Open di Khalifa International Tennis and Squash Complex, Doha, Qatar, Senin (12/2/2024) WIB.
Aldila yang berpasangan dengan petenis Jepang Miyu Kato mengalahkan Chan Hao-ching / Giuliana Olmos dengan 7-6(7/5), 6-4.
Aldila / Kato tertinggal 0-4 pada set pertama saat semangat mereka mulai terbakar untuk bangkit mengejar angka. Berbekal servis dengan penguasaan 68,4 persen, berdasarkan catatan WTA, duet Indonesia / Jepang itu mendapatkan momentum.
Mereka membalikkan keadaan, bahkan memaksa lawannya yang menempati unggulan kedelapan untuk menjalani tie-break menegangkan.
Meski secara keseluruhan persentase poin pengembalian bola dan servis lebih besar ada di tangan Hao-ching/Olmos, Aldila/Kato berhasil mencuri set pertama.
Set kedua bukan berarti mudah bagi Aldila/Kato, namun semangat membara dari set pertama mereka mampu menguasai permainan dengan 60 persen poin servis dan 48,5 persen pengembalian bola.
Aldila/Kato mengemas kemenangan dengan 6-4.
"Terima kasih untuk semua supporter yang udah dukung kita hari ini," tulis Aldila membalas unggahan pengikutnya di media sosial.
Unggahan tersebut menunjukkan sejumlah orang di bangku penonton berdiri dan berteriak -- di antara mereka membentangkan bendera Merah Putih -- ketika Aldila/Kato memastikan kemenangan.
Selanjutnya, Aldila/Kato akan menghadapi Cristina Bucsa/Monica Niculescu pada babak 16 besar yang akan berlangsung Selasa.