Fajar/Rian segera menyamakan kedudukan dan unggul 13-12 dengan mengantisipasi serangan-serangan cepat peraih medali emas Olimpiade 2020 Tokyo itu.
Ganda putra Indonesia berusaha untuk terus bangkit dari tekanan hingga skor identik 16-16 dan 18-18 kembali terpampang.
Namun, setelah perlawanan ketat, matchpoint gim kedua direbut oleh Lee/Wang sampai mereka meraih kemenangan 21-18 dan berhak melaju ke semifinal Asian Games 2022 Hangzhou. (Antara)