"Itu sulit. Saya berusaha untuk menekan terus namun saya telah berada di ambang batas. Finis di posisi kedua merupakan hasil yang sangat bagus," kata Bagnaia.
Binder yang kini menghuni posisi keempat di klasemen dengan 131, memuji kinerja timnya.
"Angkat topi kepada tim saya. Saya ingin meraih kemenangan pada hari ini untuk mereka, namun hanya mampu memenangi posisi ketiga," ucap pembalap Red Bull KTM itu.
Balap ini dimulai dengan kondisi kering dengan cahaya matahari yang cukup terik, berbanding terbalik dengan Sabtu silam.
Bezzechi disalip oleh pembalap Red Bull KTM Jack Miller. Pada saat yang bersamaan Bagnaia terus mengejar.
Bagnaia kemudian naik ke posisi kedua pada akhir lap pertama, dan kemudian menyalip Miller untuk mengambil alih pimpinan balap.
Bezzechi kemudian bangkit menjadi rival utama Bagnaia. Sedangkan Miller justru melambat dan ditinggalkan para pembalap terdepan.
Joan Mir terjatuh, dan Bezzecchi kemudian juga terjatuh saat balapan tinggal menyisakan 15 lap.
Hal itu membuat Bagnaia memimpin atas Espargaro, yang relatif tidak banyak melakukan manuver menyerang.
Baca Juga: Podium di Belanda Buat Aprilia Racing Pede Hadapi Sisa Musim MotoGP 2023
Bagnaia kemudian dikejar oleh para pembalap pesaingnya pada dua lap terakhir, dan Espargaro-lah yang berhasil menyalip pada upaya terakhir untuk meraih kemenangan keduanya di ajang Moto GP.