3 Alasan Timnas Voli Putra Indonesia Bisa Lolos dari Fase Grup Asian Games 2023

Reky Kalumata Suara.Com
Senin, 31 Juli 2023 | 17:53 WIB
3 Alasan Timnas Voli Putra Indonesia Bisa Lolos dari Fase Grup Asian Games 2023
Timnas voli putra Indonesia melakukan selebrasi usai mengalahkan Timnas voli putra Kamboja pada final voli SEA Games 2023 di Phnom Penh, Kamboja, Senin (8/5/2023). Timnas voli putra Indonesia berhasil meraih medali emas usai menang dengan skor 25-21, 25-10, dan 25-15. ANTARA FOTO/Muhammad Adimaja/tom.
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

2. Punya Modal Pemanasan

Sebelum menghadapi Asian Games 2023, Timnas Voli Indonesia akan terlebih dahulu menghadapi sejumlah kejuaraan. Yang pertama, Indonesia akan tampil pada seri kedua SEA V League 2023 di Filipina.

Setelah itu, Indonesia masih akan berjuang di Kejuaraan Voli Asia yang berlangsung di Iran pada 19 hingga 26 Agustus 2023.

Dua kejuaraan ini harus bisa dimanfaatkan pelatih Jiang Jie untuk mematangkan persiapan Timnas Voli Indonesia jelang Asian Games 2023.

3. Ulangi Kesuksesan Edisi 2018

Sebetulnya, Timnas Voli Indonesia punya catatan yang cukup apik di cabor ini. Sebab, pada Asian Games edisi sebelumnya yang berlangsung pada 2018, tim Merah Putih pernah lolos ke fase perempat final.

Ketika itu, Indonesia sukses lolos dari Grup A setelah berstatus sebagai runner-up. Pada babak 16 besar, Indonesia juga sukses menumbangkan Thailand dengan skor 3-2 dan berhak melaju ke fase perempat final.

Sayangnya, di babak ini, Indonesia harus mengakui keunggulan Korea Selatan setelah digasak dengan skor 3-0. Capaian ini tentu harus membuat Indonesia bisa mengulanginya di edisi 2023.

(Penulis: Muh Faiz Alfarizie)

Baca Juga: Statistik Timnas Indonesia vs Brunei Jelang Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia, Siapa yang Akan Menang?

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI