Perenang Nasional Adinda Larasati hingga Aflah Fadlan Jadi Kampiun di Oceanman Asian Championship Bali 2023

Arief Apriadi Suara.Com
Kamis, 13 Juli 2023 | 19:30 WIB
Perenang Nasional Adinda Larasati hingga Aflah Fadlan Jadi Kampiun di Oceanman Asian Championship Bali 2023
Oceanman Asian Championship Bali 2023. [Istimewa]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

“Alhamdullilah 2 hari ini clear sekali ya, ada matahari dan ombak tidak terlalu tinggi. Jadi race tetap dijalankan sesuai rencana walau kemarin sempat memiliki beberapa opsi jika cuaca dan ombak tidak terkendali. Tapi semua lancar,” kata Felix C Sutanto. 

“Persiapan venue cukup berat karena hujan gak berhenti sampai H-1 , tapi Puji Tuhan saat Racepack Collection dan 2 hari Lomba cuaca sangat baik , sehingga acara bisa berjalan sesuai jadual dan 714 peserta sari 29 Negara bisa enjoy dan happy. Terima kasih atas dukungan semua pihak," terang Event Director Oceanman Asian Championship Bali Indonesia 2023 Herty Purba & Cherry Sutanto.

Dengan animo yang cukup besar dan pelaksanaan yang sukses tersebut, Chairman Oceanman Indonesia, Maman Wirjawan memastikan Oceanman Asian Championship akan digelar tahun 2024, bahkan sudah mendapat tawaran pelaksanaan di daerah lain.  

“Kami optimis untuk melanjutkan Oceanman Asian Championship ini tahun depan dengan melihat animo peserta yang besar dan dukungan kerjasama yang baik dari para sponsor. Sudah ada dua daerah yang mengajukan diri untuk pelaksanaan tahun 2024. Kita lihat dululah mana yang terbaik untuk semua pihak,” ujar Maman Wirjawan.  

Hasil Lengkap Oceanman Asian Championship 2023 Bali Indonesia: 

Oceanman 10K Putra: 

1. Moch Akbar Putra 

2. Ernest Fabian Wijaya 

3. Moch Dimas Permana Taufik 

Baca Juga: Foto Lama Fadly Faisal dan Rebecca Klopper Renang Bareng Disorot Netizen, 'Lidahnya udah terlatih ya'

Oceanman 10K Putri:  

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI