Suara.com - Dunia bulu tangkis Asia Tenggara dihebohkan dengan kasus Chourng Meng, pebulu tangkis putri milik Kamboja yang diduga merupakan warga negara China.
Chourng Meng jadi bintang sekaligus tulang punggung Kamboja dalam keberhasilan meraih medali emas nomor beregu campuran SEA Games 2023.
Di babak final, Chourng Meng yang tampil di dua disiplin sekaligus, berhasil mengantar Kamboja menang 3-2 atas Myanmar di partai puncak, Rabu (10/5/2023).
Namun, kemenangan Kamboja atas Myanmar diselimuti oleh misteri dan kontroversi yang kini disorot oleh warganet Tanah Air.
Pasalnya, banyak keanehan yang terjadi selama Chourng Meng bertanding di SEA Games 2023. Hal-hal itu yang membuat banyak penggemar bulu tangkis mencurigainya sebagai pemain "cabutan" dari China.
Tidak sedikit warganet yang menduga Chourng Meng adalah Zhou Meng, pebulu tangkis putri asal China yang merupakan juara Kejuaraan Bulu Tangkis Asia Junior 2019 di Suzhou, China.
Terkini, Zhou Meng yang relatif punya prestasi di level junior, tidak lagi terlihat dalam kancah bulu tangkis internasional. Menyitat laman BWF, dia terakhir kali bermain pada 2019.
Situasi itu membuat warganet curiga bahwa Chourng Meng dan Zhou Meng adalah orang yang sama.
Berikut 5 keanehan yang membuat Chourng Meng yang membuatnya diduga pemain "cabutan" dari China:
Baca Juga: SEA Games 2023: Pebalap Sepeda Terry Yudha Kusuma Sumbang Emas dari Nomor Criterium Putra
1. Profil BWF