Hasil Swiss Open 2023: Apriyani/Fadia Melaju ke Semifinal, Rinov/Pitha Retired

Reky Kalumata Suara.Com
Sabtu, 25 Maret 2023 | 00:23 WIB
Hasil Swiss Open 2023: Apriyani/Fadia Melaju ke Semifinal, Rinov/Pitha Retired
Ganda putri Indonesia Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti melaju ke semifinal Swiss Open 2023.(dok.PBSI)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti melaju ke semifinal Swiss Open 2023. Ganda putri Indonesia ini menyingkirkan Li Yi Jing/Luo Xu Min asal China.

Pada pertandingan di St. Jakobshalle, Basel, Jumat (24/3/2023), Apriyani/Fadia sukses mengalahkan ganda China, Li Yi Jing / Luo Xu Min dengan skor 22-20, 21-15.

Apriyani/Fadia pun melanjutkan kiprahnya ke semifinal turnamen level Super 300 ini. Mereka akan menantang antara Yuki Fukushima/Sayaka Hirota atau Chloe Birch/Lauren Smith.

Sementara ganda campuran Indonesia Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari harus out dari Swiss Open 2023. Keduanya retired saat melawan Ye Hong Wei/Lee Chia Hsin di perempat final.

Baca Juga: MotoGP Portugal 2023: Alex Marquez Jadi yang Tercepat di Sesi FP1

Bertanding di Court 3 St. Jakobshalle, Basel, Swiss, Jumat (24/3/2023), Rinov/Pitha sempat memberikan perlawanan dan sempat terjadi kejaran poin sebelum ganda Taiwan bisa merebut kemenangan 21-18.

Namun di gim kedua, pasangan Indonesia memutuskan tak melanjutkan pertandingan. Rinov/Pitha memilih retired, dan akhirnya dinyatakan kalah.

Sementara berdasarkan informasi dari PBSI, ganda campuran ranking 13 dunia itu tak bisa melanjutkan pertandingan karena Rinov mengalami cedera di bagian tangan.

"Rinov alami cedera di bagian tangan membuat Rinov/Pitha harus mundur dari pertandingan perempat final. Lekas pulih Rinov, bangkit lagi Rinov/Pitha," demikian keterangan PBSI yang diunggah melalui Twitter resmi @INABadminton.

Baca Juga: Fabio Quartararo Sebut Pembaruan Mesin Jadi Amunisi Besar Yamaha Raih Kemenangan di MotoGP 2023

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI